28.3 C
Manado
Selasa, April 29, 2025
BerandaBisnis VagansaWamen ESDM Apresiasi Langkah PLN Group Dukung Adopsi Electrifying Lifestyle di Masyarakat

Wamen ESDM Apresiasi Langkah PLN Group Dukung Adopsi Electrifying Lifestyle di Masyarakat

Date:

Read More

LIKE 2024: PLN Bangun Ekonomi Kerakyatan Lewat Program Co-Firing Biomassa

Jakarta, KOMENTARNEWS. PT PLN (Persero) berpartisipasi aktif dalam gelaran...

Perbanyak Charging Station EV, PLN Gandeng PT Utomo Charge+ Indonesia dan ACME Corporation

Jakarta, KOMENTARNEWS. PT PLN (Persero) menandatangani dua nota kesepahaman...

Pimpin Transformasi Listrik Hijau, Dirut PLN Raih The Most Inspiring ESG Corporate Leader

Jakarta, KOMENTARNEWS. Direktur Utama PT PLN (Persero) Darmawan Prasodjo...

Jakarta, KOMENTARNEWS. Wakil Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Yuliot Tanjung mengapresiasi langkah PLN Group dalam mendukung adopsi gaya hidup ramah lingkungan electrifying lifestyle di masyarakat. Langkah ini selaras dengan komitmen Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto untuk membangun ketahanan nasional dengan mengoptimalkan sumber daya alam secara berkelanjutan.

“Dengan adanya pengembangan ekosistem ketenagalistrikan, termasuk antisipasi kebutuhan industri, pemerintah juga sedang mencoba untuk bagaimana melakukan konsolidasi. Misalnya di ekosistem kendaraan listrik itu justru permintaan ke depan itu akan terjadi peningkatan, kemudian kegiatan rumah tangga juga akan terjadi peningkatan dan juga di industri akan juga terjadi peningkatan,” ujar Yuliot.

Yuliot melanjutkan, langkah yang dilakukan PLN dalam mengkampanyekan electrifying lifestyle searah dengan pengembangan ekosistem kendaraan listrik yang saat ini terus didorong oleh pemerintah.

“Jadi, sementara untuk program hilirisasi ini termasuk ekosistem kendaraan listrik. Kami melihat dengan adanya perubahan penggunaan konsumsi dari BBM menjadi kendaraan berbasis listrik, sudah pasti kebutuhan listrik itu akan terjadi peningkatan,” kata Yuliot.

Melalui subholding PLN Icon Plus, PLN terus mendorong masyarakat untuk mengaplikasikan gaya hidup serba listrik yang bebas emisi dan ramah lingkungan. Komitmen ini dibuktikan PLN Icon Plus dengan menghadirkan pameran ICON NEXT dalam Electricity Connect 2024 pada 20-22 November 2024 di Jakarta Convention Center, Jakarta.

Pameran futuristik ICON NEXT bertajuk “Transform Your Future, Now” pada Beyond kWh Zone dirancang sebagai ruang eksplorasi untuk memperkenalkan berbagai inovasi teknologi hingga gaya hidup masa depan berbasis listrik yang cerdas dan berkelanjutan.

Direktur Utama PLN, Darmawan Prasodjo mengatakan bahwa pihaknya merespon cepat agenda transisi energi dari pemerintah bersamaan dengan tren gaya hidup ramah lingkungan. Dalam hal ini, PLN Group tidak hanya akan menyediakan pasokan listrik hijau yang andal, tetapi juga menciptakan inovasi teknologi yang ramah lingkungan.

“Saat ini, tren gaya hidup mulai bergeser menuju gaya hidup ramah lingkungan. Termasuk di dalamnya adalah penggunaan kendaraan listrik dan teknologi nol emisi lain. Peran inovasi teknologi sangat vital di sini, karena akan menjadi landasan dalam adopsi electrifying lifestyle di masa depan,” jelas Darmawan.

Direktur Utama PLN Icon Plus, Ari Rahmat Indra Cahyadi, mengatakan bahwa pihaknya mendukung penuh langkah transisi energi pemerintah dengan berbagai inovasi teknologi listrik yang berguna untuk masyarakat.

“ICON NEXT tidak hanya menampilkan inovasi teknologi, tetapi juga menjadi wadah bagi PLN Icon Plus untuk menunjukkan bagaimana solusi digital dapat mendukung transisi energi berkelanjutan, mendorong efisiensi, serta menciptakan ekosistem yang ramah lingkungan,” paparnya.

Dalam ICON NEXT di Electricity Connect 2024, PLN Icon Plus menghadirkan tujuh area tematik, yaitu The Future Electricity System, The Future Home, The Future Office, The Future Vehicle, The Future Energy Transition, The Future Lifestyle, dan The Future Telecommunication System. Masing-masing zona menampilkan solusi inovatif dalam mendukung transisi energi hijau serta transformasi digital di berbagai aspek kehidupan masyarakat.

Selain itu, PLN Icon Plus juga turut memperkenalkan solusi smart home dan smart office yang mendukung efisiensi operasional dengan teknologi seperti _ artificial intelligence virtual assistant dan carbon & energy management. Ada juga inovasi di bidang smart electricity dan smart telco berupa aplikasi PLN Mobile, EV Digital Services, dan platform Supervisory Control and Data Acquisition (SCADA).

Pada kesempatan ini, PLN Icon Plus juga menandatangani nota kesepahaman (MoU) dengan PT Indomobil Sukses Internasional Tbk terkait kolaborasi pengembangan ekosistem kendaraan listrik. Kerja sama ini mencakup integrasi teknologi, pertukaran data yang relevan, hingga peningkatan kapasitas sumber daya manusia dari kedua perusahaan.

“Sebagai subholding beyond kWh dari PLN, PLN Icon Plus memiliki peran strategis dalam mendukung pengembangan sistem pendukung kendaraan listrik. Kolaborasi ini menjadi momentum penting bagi kami untuk memperluas kontribusi dalam transformasi energi, sekaligus mendukung inovasi teknologi kendaraan listrik di Indonesia,” pungkas Ari.(jou)

Baca Juga:

SPAM Lotta Pineleng Beroperasi Masyarakat Kota Manado Rasakan Manfaat

Sulut, KOMENTAR-NEWS - Pemerintah Kota Manado melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) resmi merampungkan pembangunan Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) di Lotta,...

Artikel Terkait :

Indosat Siap Berikan Layanan Terbaik Selama Natal dan Tahun Baru di Sulut

Tomohon, KOMENTAR. Trafik penggunaan data telepon seluler selama masa...

Salurkan Bantuan 25 Unit Mesin Ketinting, PLN Dorong Peningkatan Produktivitas Kelompok Nelayan Cahaya Sidoarjo

Tolitoli, K-News.id . Pemberdayaan masyarakat terlihat benar-benar menjadi salah...

Tinjau SPKLU Bandung, Dirut PLN Pastikan Seluruh Infratruktur EV Siap Layani Masyarakat 24 Jam

Bandung, KOMENTARNEWS. Direktur Utama PT PLN (Persero) Darmawan Prasodjo...

Kemenko Marves Bersama PLN Gaet Komunitas Global Melalui Green Energy Buyers Dialogue

Jakarta, KOMENTARNEWS. PT PLN (Persero) terus menjalin kolaborasi tingkat...

Dirut PLN Darmawan Prasodjo Kembali Dinobatkan Jadi CEO Of The Year

Jakarta, KOMENTAR. Direktur Utama PT PLN (Persero) Darmawan Prasodjo...

Pastikan Kesiapan Petugas, GM PLN Suluttenggo Pantau Posko Siaga Kelistrikan Nataru

Manado, KOMENTARNEWS. Menjelang perayaan Natal 2024 dan Tahun Baru...

Terpopuler

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini